Berita TerbaruPolitik

7 Parpol di Ciamis Sepakat Deklarasi Dukung HY di Pilkada 2024

tjiamis.com,- Sebanyak 7 partai politik (Parpol) Deklarasi Koalisi untuk mengusung Herdiat Sunarya dan Yana D Putra sebagai Bupati dan Wakil Bupati Ciamis.

Ketujuh partai politik tersebut yakni Partai Gerindra, Golkar, Nasdem, PAN, PBB, PKB dan juga PPP.

Acara tersebut berlangsung di Gedung KH. Irfan Hielmy Komplek Islamic Center Ciamis, Jumat (28/6/2024).

Kegiatan itu juga dihadiri oleh sekitar 2.000 orang peserta yang terdiri dari keluarga dekat, Anggota DPR RI, pengurus partai pengusung dan masih banyak lagi.

Ketua pelaksana, Tatang menyampaikan, acara ini terselenggara atas dasar adanya surat rekomendasi dan berita acara kesepakatan antara 7 parpol.

“Acara deklarasi koalisi dan pengukuhan relawan ini berlandaskan adanya surat rekomendasi dari tujuh parpol pengusung yang sepakat kembali mencalonkan Herdiat-Yana,” ucapnya.

Ketua DPD Partai Golkar Ciamis Trian Slamet Triana, sebagai perwakilan parpol deklarasi koalisi. Pihaknya menyampaikan alasan mengapa partai koalisi menjatuhkan pilihannya untuk kembali mendukung Herdiat-Yana di Pilkada 2024.

“Alasan kami menjatuhkan dukungan kepada Herdiat-Yana karena hasil survei kami menunjukan kepuasan atas kinerja Herdiat-Yana di periode kemarin 80 persen,” ucapnya.

Sementara itu, calon Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya dalam orasinya mengucapkan terimakasih kepada semua pihak, karena kembali mendukungnya.

“Saya mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya kepada semua pihak yang kembali mendukung saya. Terutama 7 partai koalisi dan relawan,” pungkasnya. (Ocky/tjiamis.com)

Back to top button