Gibas Resort Ciamis Peringati Harlah ke 1 dengan Ziarah ke Jambansari
Tjiamis.com – Gabungan Inisiatif Barisan Anak Siliwangi (GIBAS) Resort Ciamis, Jabar, gelar ziarah ke makam leluhur di situs Jambansari dalam rangka memperingati hari lahirnya GIBAS Resort Ciamis yang ke 1 di bawah kepemimpinan Elan Ramlan.
Sesuai slogan Ormas Gibas yang Cinta Damai, saat ini Gibas telah berkembang di Kabupaten Ciamis sebagai penyeimbang kontrol sosial dan mendukung program Pemerintah, pasca pandemi covid 19 dengan meningkatkan perekonomian masyarakat.
Ketua resort Gibas Ciamis, Elan Ramlan mengatakan, di harlah yang pertama sengaja pihaknya berziarah ke makam leluhur dan gelar pengajian di mesjid Jambansari ini sebagai upaya untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan seluruh anggota beserta pengurus GIBAS.
“Organisasi itu ibarat pohon bilamana di situ ada daun, maka pasti ada ranting beserta akarnya. Maka kegiatan ini suatu upaya untuk mengokohkan pohon dan akarnya,” ungkapnya Rabu (14/6/2023).
Lanjut Elan, kesimpulannya harus selalu saling menguatkan agar bisa menjadi satuan yang kokoh, pengabdian tidak harus selalu di pemerintahan karena kita dari masyarakat kembali ke masyarakat.
“Intinya tidak akan pernah usai dalam menjalankan kebaikan bersosial dalam hal positif,” tegasnya.
Dilain pihak, Sekjen GIBAS Resort Ciamis Asep Sudiana mengatakan, kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan dari setiap sektor yang ada di Kabupaten Ciamis. Besarnya GIBAS tidak dengan banyak nya anggota tetapi dengan bisa diterima manfaatnya GIBAS oleh masyarakat.
“Karena kami mempunyai program kewirausahaan untuk pelaku usaha di masyarakat. Setidak nya kami bisa membantu program Pemerintah untuk meningkatkan ekonomi kemandirian sejahtera untuk semua,” paparnya.
Apresiasi Sekjen ke Anggota Gibas Resor Ciamis
Hedi Wardiana, selaku ketua penyelenggara sangat mengapresiasi seluruh rekannya yang hadir sebagai perwakilan tiap sektor. Kegiatan tersebut intinya kita harus semakin dewasa dan solid bersinergi dengan mengedepankan cinta damai.
“Kita tetap mendukung program Pemerintah yang pro rakyat sehingga menjadi Galuh Nanjeur Ciamis Tangguh. Kita akan terus berupaya dengan para pelaku UMKM untuk meningkatkan perekonomian masyarakat,” tegasnya.
Lanjut Hedi, pihaknya juga akan terus mengagendakan selain UMKM, ada juga bidang kebudayaan khususnya penggalian situs sejarah yang ada di Kabupaten Ciamis. Kerena, Ciamis termasuk kedalam seribu situs sejarah.
“Mudah-mudahan adanya GIBAS di bawah kepemimpinan Elan Ramlan di Ciamis, bisa selalu bersinergis dengan pihak lain, kami selalu ada untuk masyarakat bisa belajar saling membantu dan menghormati orang lain serta menghargai sesama umat manusia,” pungkasnya. (Hendi)