Bakso H Oding Ciamis yang Legendaris, Hanya Rp 20.000 Per Porsi
Tjiamis,- Mie Bakso H Oding sangat terkenal di kalangan pecinta kuliner di Kabupaten Ciamis, dan wilayah sekitarnya.
Berada di jalan Juanda nomor 147 Ciamis, bakso yang dulu terkenal dengan nama Aga ini sudah berdiri sejak 1955. Kenapa terkenal dengan nama Aga, pasalnya dulu di samping bakso H Oding terdapat toko optik bernama Aga.
Lilih owner Bakso H Oding mengatakan, yang menamakan bakso Oding dengan sebutan Aga itu muncul dari kalangan pembeli.
“Yang menyebut Bakso Aga itu dari kalangan pembeli itu sendiri,” ungkapnya mengutip laman tribun priangan.
Baca juga: Mie Bakso Ratmin Ciamis, Bakso Renyah Penuh Daging
Kata dia, saat ini Bakso H Oding tidak hanya berada di Ciamis saja. Namun sudah membuka cabang di Tasikmalaya.
Untuk harganya, Anda tidak perlu takut karena harga bakso Oding masih standar Rp 20.000 per porsi. Sedangkan untuk jenis minuman kisaran dari Rp 5 ribu sampai dengan Rp 20 ribu.
Mie Bakso H Oding terkenal selain rasanya yang enak, juga memakai mie golosor sejak zaman dulu. Saat ini memang sudah banyak di pasaran pedagang bakso yang menggunakan mie golosor.
Lilih menyebut, kenapa bakso H Oding ini rasanya beda karena terbuat dari daging yang sedang. “Terus daging baksonya juga banyak, mienya baik mie bakso atau glosor dibuat tanpa pengawet dan sausnya kita bikin sendiri,” katanya.
Saat ini di kedai Bakso Oding, tak hanya menjual bakso. Namun juga kuliner lain seperti nasi ayam bakar dan lainnya.
Di Kedai Bakso H Oding Ciamis juga tersedia area bermain anak, sehingga sangat cocok untuk keluarga. (Red)