Berita Terbaru

Cabor Wushu Ciamis Kembali Raih Medali Emas pada Porprov Jabar

tjiamis – Cabang olahraga (Cabor) Wushu Kabupaten Ciamis kembali meraih medali emas pada ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jabar, Rabu (16/11/2022).

Medali emas tersebut diraih pada kategori Sanda 56. Sebelumnya, Wushu Ciamis juga meraih 1 medali perak dan 1 medali perunggu dari kategori Sanda.

Atlet yang meraih medali emas itu adalah Fauzan yang berhasil mengalahkan atlet dari Kabupaten Bogor.

Sedangkan untuk Aep Saepudin atlet MMA yang jadi andalan pada Wushu Ciamis ini meraih medali perak setelah kalah dari atlet Sumedang Yudi Cahyadi.

Sementara untuk peraih medali perunggu itu dari atlet Nuri dari kategori Sanda 56 kilogram putri.

Dengan hasil tersebut, pada Porprov Jabar ini, Wushu Ciamis berhasil meraih 2 emas, 1 perak dan 2 perunggu.

Oih Burhanudin, Ketua Pengcab Wushu Ciamis mengatakan, target Wushu Ciamis hari ini yaitu 2 medali emas. Tapi namanya juga permainan, meski dapat 1 tetap bersyukur.

“Hari ini mendapat 1 emas dan 1 perak serta 1 perunggu. Alhamdulilah bersyukur sekali atas raihan medali saat ini,” katanya.

Dalam hal ini, Cabor Wushu Ciamis masih punya kesempatan untuk mendapatkan medali emas lagi pada kategori Taolu yang akan berlangsung Kamis (17/11/2022).

“Tentunya kita tetap optimis untuk selalu meraih medali emas. Mohon doa dan dukungannya dari semua masyarakat Ciamis,” pungkasnya. (Vie Setiawan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button