Berita TerbaruPemerintahan

Kelompok Tani Pasir Ngahiji Desa Handapherang Ciamis Siap Jadi Pemasok Sayuran Program Makan Gizi Gratis

Tjiamis,- Kelompok tani Pasir Ngahiji Dusun Cikatomas, Desa Handapherang, Kecamatan Cijeungjing, Kab. Ciamis, menyambut baik program makan bergizi gratis yang bakal dilaksanakan pemerintahan.

Kelompok tani yang berada di lingkungan RW 06 Dusun Cikatomas ini siap menjadi pemasok berbagai jenis sayuran untuk program unggulan Presiden Prabowo Subianto itu.

Ketua Kelompok Tani Pasir Ngahiji, Bah Deyo mengungkapkan, program makan bergizi gratis pemerintah merupakan peluang petani. “Kedepan kita berharap, hasil panen petani ini bisa dibeli untuk program makan bergizi gratis,” ungkap Bah Deyo Sabtu (16/11/2024).

Bah Deyo pun menyambut baik, kehadiran Bumdes Hanjuang Desa Handapherang yang mengajak kelompok tani pasir ngahiji untuk bermitra sebagai pemasok sayuran ke dapur-dapur umum program makan bergizi gratis.

“Bumdes sebagai lembaga yang akan terjun di program makan bergizi gratis, tentunya memiliki peran untuk mengakomodir petani. Utamanya terkait pemasaran hasil tani,” ucapnya.

Lebih lanjut Ia mengatakan, kelompok tani pasir ngahiji memiliki 51 anggota dengan luas lahan garapan sekitar 13 hektar. Bah Deyo berharap, para petani dan masyarakat bisa memaksimalkan potensi lahan tersebut agar selalu produktif.

“Kalau misalnya lahan sawah hanya bisa ditanami padi satu musim, maka sisanya mari kita olah untuk ditanami palawija atau holtikultura lainnya. Sehingga, lahan tetap produktif dan menghasilkan. Apalagi akan ada program makan bergizi gratis, tentu kedepan petani tidak akan sulit menjual hasil panen,” jelasnya.

Ia menyebut, selama ini memanfaatkan lahan seluas satu hektaran ditanami berbagai tanaman sayuran, seperti jagung manis, emes, cabe lokal, cabe rawit, terong, kacang panjang, mentimun dan lain sebagainya.

“Dari hasil bertani, alhamdulillah cukup untuk bayar sewa lahan dan juga bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari,” katanya.

Bah Deyo pun mengucapkan terima kasih kepada Ketua RW 06 Dusun Cikatomas, yang selama ini berperan aktif mendukung program-program kelompok tani Pasir Ngahiji. “Mari kita bersama-sama memaksimalkan potensi yang ada di lingkungan, demi kesejahteraan bersama,” pungkasnya.

Baca juga: Ajak Masyarakat Handapherang Ciamis Berlangganan Jasa Angkut Sampah ke Bumdes Hanjuang

Apresiasi Ketua RW 06 dan Ketua Bumdes Terhadap Kelompok Tani Pasir Ngahiji

Ketua RW 06 Dusun Cikatomas Taufan Nugraha mengapresiasi peran kelompok tani Pasir Ngahiji, yang tetap eksis mengelola lahan agar tetap produktif. “Lahan di sini kan tadah hujan, jadi ditanami padi itu paling satu musim. Sisanya ditanami sayuran dan telah diinisiasi oleh Ketua Kelompoknya, dan berhasil. Ini kedepan harus diperluas,” ungkap Taufan.

Apalagi dengan adanya program makan bergizi gratis, menjadi motivasi bagi kelompok tani untuk ikut mensukseskan program dengan menjadi salah satu penyuplai sayuran dan bahan baku lain yang dibutuhkan. “Ini akan menjadi satu hal yang baru bagi masyarakat dan tentu peluang ini harus dimaksimalkan agar menjadi nilai ekonomi bagi masyarakat,” jelasnya.

Kemudian, pihak RW 06 dan kelompok tani pasir ngahiji juga sudah bekerja sama dengan Bumdes terkait dukungan terhadap program makan bergizi gratis. “Jadi nanti Bumdes ini menyerap hasil pertanian masyarakat, untuk selanjutnya didistribusikan ke dapur-dapur umum program makan bergizi gratis,” tandas Taufan.

Sementara itu, Ketua Bumdes Hanjuang Desa Handapherang, Jujang berterima kasih kepada kelompok tani Pasir Ngahiji dan Ketua RW 06 Dusun Cikatomas yang telah mau bermitra terkait persiapan menyambut program makan bergizi gratis.

“Program makan bergizi gatis ini merupakan peluang ekonomi bagi masyarakat. Bayangkan setiap hari berapa banyak keperluan bahan baku sayuran atau lainnya untuk makan siang gratis. Maka dari itu tentu kita harus mulai mempersiapkannya,” kata Jujang.

Pihaknya mengapresiasi kelompok tani Pasir Ngahiji yang konsisten memanfaatkan lahan-lahan tadah hujan, untuk ditanami sayuran. “Mudah-mudahan kedepan semakin banyak lagi yang bertani sayuran. Kami Bumdes siap bekerja sama,” pungkasnya. (Red)

Back to top button