Berita TerbaruHeadlinePolitik

Pilkada Ciamis Mulai Ramai, Pamflet Herdiat-Taufik Gumelar Tersebar

Tjiamis,- Perhelatan Pilkada Ciamis tahun 2024 terbilang masih cukup lama. Meski demikian, saat ini sudah ramai soal dukung mendukung terhadap sejumlah tokoh potensial.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya sebagai petahana, masih dianggap calon terkuat untuk Pilkada Ciamis 2024. Namun, apakah Herdiat akan melanjutkan pencalonannya di periode kedua bersama Yana D Putra, itu yang masih menjadi pertanyaan.

Pada beberapa kesempatan, ketika ditanya apakah akan maju lagi dalam Pilkada Ciamis, Herdiat Sunarya memberikan sinyal akan tetap maju lagi.

“Kalau misalkan masyarakat merestui untuk maju lagi menjadi Bupati, kenapa tidak,” ungkap Herdiat kepada wartawan beberapa waktu lalu.

Ketika ditanya apakah akan maju lagi bersama Yana D Putra, Herdiat belum bisa memastikan apakah HY jilid 2 diteruskan atau tidak.

“Misalnya nanti Pak Wakil maju sebagai Bupati, berarti nanti kita berhadap-hadapan,” katanya.

Yana D Putra sendiri saat ini menjadi salah satu calon kuat kandidat Bupati Ciamis. Mengingat posisinya sebagai ketua DPD Partai Amanat Nasional (PAN).

Kemudian, saat ini kursi PAN di DPRD Ciamis mengalami kenaikan dari 5 menjadi 7 kursi. Hal ini menjadi modal atau kekuatan bagi Yana untuk melenggang menjadi Calon Bupati.

Baca juga: Didukung Agar Maju di Pilkada Ciamis, Sekda Tatang Hanya Beri Tanggapan Senyum

Herdiat Taufik Gumelar di Pilkada Ciamis Apakah Terwujud?

Terlepas dari dinamika politik tersebut, kini bermunculan juga dukungan baru terhadap sejumlah tokoh di Ciamis. Misalnya dukungan terhadap Dr H Taufik Gumelar, yang saat ini menjabat sebagai Kepala Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH).

Taufik digadang-gadang layak mendampingi Herdiat Sunarya, menjadi calon Wakil Bupati Ciamis. Bahkan pamfletnya pun kini mulai tersebar di sejumlah grup Whatsapp.

Pamflet tersebut menampilkan foto Bupati Herdiat dengan Kepala DPRKPLH Ciamis Taufik Gumelar.

Dalam pamplet itu terdapat tulisan “Calon Pemimpin Tangguh dan Hebat Kabupaten Ciamis”. “Bapak Herdiat Sunarya Bapak Taufik Gumelar The Best Leader”.

Entah siapa dan mulai darimana pamplet tersebut tersebar. Namun berdasarkan penuturan beberapa orang (kebenarannya belum bisa dipastikan), membenarkan isu Herdiat Taufik digadang-gadang akan maju bersama di Pilkada Ciamis dengan sebutan HEOIK (Herdiat-Taufik).

Bukan tanpa alasan adanya dukungan pemaketan terhadap dua tokoh tersebut. Herdiat Sunarya merupakan pemimpin yang terlahir di birokrasi sehingga paham betul terhadap pembangunan masyarakat dan tata kepemerintahan.

Terbukti selain berhasil membangun infrastruktur Ciamis, semasa jabatannya di bawah komando Herdiat, ratusan penghargaan diterima Kabupaten Ciamis. Prestasi ini membuktikan jika Kabupaten Ciamis semakin maju di bawah Herdiat Sunarya.

Baca juga: Nyalon Lagi atau Tidak di Pilkada Ciamis, Herdiat: Lihat Dulu Lawannya

Profil Taufik Gumelar

Sementara Taufik Gumelar merupakan birokrat muda yang juga berhasil ikut membangun Ciamis melalui kebijakannya. A Opik (sapaan akrabnya) merupakan anak dari mantan Sekda Ciamis H Dayat Hidayat.

Taufik Gumelar lama berkarir di Dinas Pekerjaan Umum (dulu Bina Marga/Kimprasda). Jabatannya terakhirnya di Dinas PUPRP sebagai Sekretaris Dinas, sebelum naik jabatan menjadi Kepala DPRKPLH Ciamis.

Selama menjabat Dinas Perumahan Rakyat Kawasan Permukiman dan Lingkungan Hidup (DPRKPLH) Ciamis, Taufik berhasil mempertahankan penghargaan Adipura. Saat ini Ciamis sudah 9 kali meraih Adipura dan berharap tahun ini mendapat yang ke 10 kalinya, agar penghargaan Adipura naik kelas menjadi Adipura Kencana.

Kebijakan Taufik Gumelar sebagai Kepala DPRKPLH terhadap lingkungan hidup juga sangat luar biasa. Taufik bersama jajarannya melaksanakan program sekolah adiwiyata. Pembinaan dan advokasi yang dilakukan terhadap sekolah adiwiyata membuahkan hasil. Banyak sekolah di Ciamis yang saat ini mendapat penghargaan sekolah adiwiyata tingkat nasional  dan provinsi.

Program kontinyu yang dilakukan Taufik dan jajarannya itu merupakan upaya untuk meningkatkan gerakan peduli serta berbudaya lingkungan hidup di sekolah (GPBLHS). Pembelajaran kepada anak agar sedini mungkin peduli terhadap lingkungan. Taufik juga konsen terhadap program bank sampah serta program kampung iklim (Proklim) dalam upaya menjaga lingkungan.

Pilkada-Ciamis-Mulai-Ramai-Pamflet-Herdiat-Taufik-Gumelar-Tersebar1
Kadis PRKPLH Ciamis Taufik Gumelar saat terima penghargaan. Foto:Ist

Keberhasilan melalui program Bank Sampah, Ciamis meraih penghargaan dari Kementerian Lingkungan Hidup sebagai Bank Sampah Induk terbaik 2. Kemudian dari program kampung iklim, Ciamis meraih penghargaan nasional terbaik sebagai pembina proklim.

Kedekatan Herdiat dan Taufik Gumelar juga sudah tampak sejak keduanya menjadi pengurus Pengcab PBVSI (Persatuan Bola Voli Seluruh Indonesia). Herdiat menjadi Ketua Umum Pengcab PBVSI Ciamis dan Taufik bertindak sebagai Ketua Harian.

PBVSI Ciamis menorehkan prestasi luar biasa, kala menjadi juara 1 cabor bola voli Porprov Jabar tahun 2022.

Hubungan emosional antara Herdiat Sunarya dan Taufik Gumelar memang sudah lama terbangun. Namun apakah nanti mereka akan sama-sama maju di Pilkada Ciamis 2024. Kita simak saja perkembangan politik yang terjadi nanti. (Red)

Back to top button