Peristiwa

Wilayah Ciamis Selatan Diterjang Banjir, Bupati Turun Tangan

Ciamis – Akibat diguyur hujan seharian, wilayah Ciamis selatan seperti Kecamatan Pamarican, Banjarsari dan Banjaranyar diterjang luapan air sungai Selasa (25/10/2022) malam.

Sementara itu pantauan tjiamis.com di lokasi tepatnya di Desa Sukahurip Kecamatan Pamarican, air di jembatan Lumbungsari meluap ke perkampungan warga hingga setinggi lutut.

Bahkan akibat derasnya air, hampir memutuskan jembatan tersebut.

Akibat banjir tersebut, sejumlah warga ada yang melakukan evakuasi barang-barang yang berharga.

Ketua FK Tagana Ciamis Ade Waluya menyatakan, saat ini Ciamis selatan sudah mulai siaga satu untuk mengantisipasi luapan air sungai yang sangat kemungkinan besar.

“Air sudah mulai masuk rumah-rumah warga sangat deras, makanya kami disini kami berupaya siaga terus dan kamipun membawa peralatan seperti perahu karet,” paparnya.

Terkait berapa jumlah rumah yang mulai terendam baik Banjarsari dan Pamarican kata Ade, masih dalam tahap pendataan.

“Kami di sini stanbye siaga satu karena hujan sampai jam 24.00 WIB belum juga reda ,sehingga ditakutkan air meluap lebih besar,” pungkasnya.

Sementara itu setelah mendapat informasi adanya kebanjiran di daerah Ciamis selatan, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya didampingi Sekda Tatang, Asda 2 Aef Saefuloh, Dirut PDAM Cece dan Kepala BPBD Dadang, langsung turun ke lokasi kejadian untuk memastikan kondisi masyarakat aman. (Vie Setiawan).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button